Sabtu, 31 Mei 2008

Benarkah menikah didasari oleh kecocokkan...

Kalau dua-duanya doyan musik, berarti ada gejala bisa langgeng... Kalau sama-sama suka sop buntut berarti masa depan cerah...(That simple?........)Berbeda dengan sepasang sandal yang hanya punya aspek kiri dan kanan, menikah adalah persatuan dua manusia, pria dan wanita. Dari anatomi saja sudah tidak sebangun, apalagi urusan jiwa dan hatinya. Kecocokan, minat dan latar belakang keluarga bukan jaminan segalanya akan lancar.. Lalu apa?MENIKAH adalah proses pendewasaan.
Dan untuk memasukinya diperlukan pelaku yang kuat dan berani. Berani menghadapi masalah yang akan terjadi dan punya kekuatan untuk menemukan jalan keluarnya. Kedengarannya sih indah, tapi kenyataannya? Harus ada 'Komunikasi Dua Arah', 'Ada kerelaan mendengar kritik', 'Ada keikhlasan meminta maaf', 'Ada ketulusan melupakan kesalahan' dan 'Keberanian untuk mengemukakan pendapat'.Sekali lagi MENIKAH bukanlah upacara yang diramaikan gending cinta, bukan rancangan gaun pengantin ala cinderella, apalagi rangkaian mobil undangan yang memacetkan jalan. MENIKAH adalah berani memutuskan untuk berlabuh, ketika ribuan kapal pesiar yang gemerlap memanggil-manggil. MENIKAH adalah proses penggabungan dua orang berkepala batu dalam satu ruangan di mana kemesraan, ciuman, dan pelukan yang berkepanjangan hanyalah bunga. Masalahnya bukanlah menikah dengan anak siapa, yang hartanya berapa, bukanlah rangkaian bunga mawar yang jumlahnya ratusan, bukanlah perencanaan berbulan-bulan yang akhirnya membuat keluarga saling tersinggung, apalagi kegemaran minum kopi yang sama... MENIKAH bukan didasari atas kesucian diri, tapi kesucian hati. Apalah artinya MENIKAH apabila tidak suci hati. Diri yang kotor dapat mudah diperbaiki, namun hati yang kotor tak mudah diperbaiki.MENIKAH adalah proses pengenalan diri sendiri maupun pasangan anda. Tanpa mengenali diri sendiri, bagaimana anda bisa memahami orang lain...?? Tanpa bisa memperhatikan diri sendiri, bagaimana anda bisa memperhatikan pasangan hidup...??MENIKAH sangat membutuhkan keberanian tingkat tinggi, toleransi sedalam samudra, serta jiwa besar untuk 'Menerima' dan 'Memaafkan'. Dengan kata lain, MENIKAH merupakan penggabungan dua bagian yang saling berbeda untuk dicari kecocokannya, bagaikan mur dan baut, bukan persamaan yang dangkal, bukan pula persamaan yang terlihat indah di mata. Perbedaan harus dicari kecocokan bukan persamaan. Perpisahaan dengan alasan perbedaan adalah alasan yang naif, dan dibuat-buat.

Nasi tdk baik bagi manusia

Hasil research yang baru saja di lakukan membuktikan bahwa makan nasiternyata tidak baik bagi kita.Buktinya :1. NASI MENYEBABKAN KECANDUAN.Responden kami yang tidak makan nasi selama sehari saja akan kelaparan dan merasa sangatingin makan nasi lagi.2. SETENGAH dari seluruh siswa Indonesia yang makan nasi nilainya ada di bawah rata-rata kelas.3. Suku-suku pada zaman batu yang tidak pernah makan nasi terbukti TIDAK PERNAH mengidap tumor, Alzheimer, osteoporosis, ataupun Parkinson.4. Dokter melarang bayi yang baru lahir untuk makan nasi. Hal ini menjadi buktibahwa nasi punya dampak berbahaya yang sudah dibuktikan oleh ilmu kedokteran.5. Nasi yang kering biasa dimakan oleh ayam. Nah, sekarang anda perlu curigadari mana flu burung berasal.6. Jumlah pemakan nasi di Indonesia jauh lebih banyak dibandingkan dengan jumlahpemakan nasi di negara maju. Ini mungkin salah satu penyebab keterbelakanganpada negara ini.7. Di warung-warung, biasanya KULI makan nasi dalam jumlah lebih banyak daripadakaum eksekutif. Hal ini membuktikan! jika makan nasi MENURUNKAN kemampuan ekonomiseseorang.9. Makan nasi dapat menyebabkan rasa haus alias MENYERAP air. Padahal tubuhkita sebagian besar terdiri dari air.10. Dalam kondisi tertentu, makan nasi MENINGKATKAN resiko kematian. Misalnyamakan nasi sambil menyetir mobil.11. Pengidap DIABETES lebih dianjurkan makan kentang daripada nasi. Berartinasi kurang baik bagi kesehatan.12. Makan nasi menyebabkan keinginan mengkonsumsi sayur dan lauk. Misalnyanasi bandeng (nasi + bandeng goreng),nasi kucing (nasi + kucing goreng),dsb.Hal ini bisa menyebabkan obesitas.13. Nasi mengandung ZAT BESI yang konf elektron terluarnya 4s2. Zat lain yangelektron terluarnya 4 adalah Racun ARSENIK (4p3), Batu batere TITANIUM(4s2), dan racun yang menyerang Superman yaitu KRIPTON (4p6). Inimengindikasikan bahwa nasi punya kesamaan dengan zat-zat berbahaya lainnya. (hahaha, jarang2 gini aku ngerti KIMIA, padahal dulu kimia SMA ku cuman 6, Pak!)14. Kitab suci (samawi) tidak pernah menyebut-nyebut soal nasi. Para Nabijuga tidak makan nasi. Lagipula nasi bukan sesuatu yang dianjurkan agamasehingga keabsahan penggunaannya pun belum dapat dipastikan.15. Nasi DIMASAK dalam suhu lebih dari 100 derajat Celsius. Itu panas yang cukup untuk bunuh orang16. Anda pasti akan melihat ke atas lagi untuk membuktikan No. 8 Tidak ada. Hueheheheheuehehe. ......... ......... .

Sabtu, 24 Mei 2008

Jika Mau Maju, Kalahkan Dulu Rasa Takut

Ketakutan sebenarnya merupakan anugerah Tuhan. Karena adanya
anugerah itu, kita akan buru-buru menghindar jika ketemu macan saat
kita lagi berkemah di hutan. Tetapi, seringkali muncul ketakutan
yang tidak proporsional. Gara-gara memiliki ijazah sarjana,
misalnya, seseorang menjadi takut memulai usaha di bidang-bidang
yang dianggap tak selevel dengan tingkat pendidikannya. Atau,
gara-gara bapaknya seorang walikota, anaknya lantas tak mau
berusaha di bidang yang kurang bergengsi.

Lantaran ketakutan gengsinya bakal jatuh, orang-orang yang
berpendidikan tinggi atau keluarga menak akhirnya malah disalip
oleh "orang-orang biasa" yang punya keberanian untuk memulai
bisnis. Ketakutan jenis kedua ini tentu saja bukan merupakan
anugerah, melainkan sebuah penghalang untuk melangkah maju.

Ada sebuah buku menarik yang mengulas soal ketakutan tak beralasan
seperti itu. Judulnya, Fight Your Fear and Win. Dalam buku ini
disebutkan bahwa orang-orang yang mampu mengalahkan ketakutannya
akan memiliki keyakinan kuat untuk melangkah. Adanya keyakinan ini
merupakan modal paling utama sebelum memulai sesuatu.

Hal penting yang kedua adalah energi. Buku itu menyatakan, semua
orang memiliki energi untuk maju. Energi yang dimaksud di sini
tentu bukan berbentuk kalori, melainkan berupa ambisi dan keinginan
untuk mengukir sukses. Namun, energi itu tak akan menghasilkan
apa-apa jika seseorang tak mau berusaha mewujudkannya -yang dalam
buku itu disebut sebagai attitude.

Seberapa pun besarnya ambisi seseorang tak akan menghasilkan
apa-apa jika tak diikuti dengan tindakan yang nyata untuk
mewujudkannya. Dengan kata lain, ambisi dan upaya untuk
mewujudkannya harus merupakan satu kesatuan dan berjalan
bersama-sama. Seseorang harus memiliki energi dan attitude yang
sama baiknya. Energi rendah tapi attitude buruk hanya akan
melahirkan seorang yang selalu kelihatan panik tapi tak pernah
berbuat apa-apa.

Yang menarik, menurut buku itu, besarnya energi itu ternyata juga
terkait dengan umur seseorang. Ketika umur masih muda, orang
memiliki optimal energy. Energi itu secara perlahan akan berubah
menjadi performance energy saat umur mulai menapak usia dewasa.
Boleh dibilang, manusia bisa melakukan apa saja saat masih memiliki
optimal energy. Ada baiknya, orang mencari potensi yang ada dalam
dirinya pasa saat optimal energy masih ada dalam dirinya. Jika
potensi itu sudah ditemukan, dia bisa mengelolanya dengan baik
dengan memanfaatkan performance energy.

Kisah hidup tamu saya, Pak Hengky, barangkali bisa dijadikan contoh
yang baik mengenai hal ini. Seperti yang diceritakannya sendiri,
Pak Hengky mengalami jatuh bangun, jatuh, jatuh, jatuh, jatuh,
kemudian bangun. Begitu tamat SMA, Hengky mulai berdagang konveksi
di kaki lima, bekerja di restoran menjadi pelayan, berbisnis video
rekaman, serta ikan hias yang semua berakhir dengan kerugian.

Kesuksesannya baru mulai tampak saat dia berjualan Bakmi dengan
gerobak dorong di areal Kompleks Perumahan Villa Japos di kawasan
Ciledug, Tangerang. Ternyata usaha itu berkembang pesat hingga
mengantarkannya menjadi salah satu orang yang sukses meniti hidup.
Apa kuncinya? Pak Hengky bilang keyakinan. Itu tidak salah, tentu
saja. Tapi yang tak kalah penting, Pak Hengky ini mampu
memanfaatkan optimal energy-nya untuk mencari kelebihan dirinya.
Dia tak akan pernah tahu bahwa kemampuannya adalah membikin,
memasak, dan menjual bakmi andai saja dia tak berani mencoba bisnis
konveksi, bisnis ikan hias, dan seterusnya tadi. Jadi, kenapa Anda
mesti takut memulai.***

TUJUH KEAJAIBAN DUNIA.

Sekelompok siswa kelas geografi sedang mempelajari "Tujuh Keajaiban
Dunia."
Pada awal dari pelajaran, mereka diminta untuk membuat daftar apa
yang mereka pikir merupakan "Tujuh Keajaiban Dunia" saat ini.
Walaupun ada beberapa ketidaksesuaian, sebagian besar daftar berisi;
1) Piramida 2) Taj Mahal 3) Tembok Besar Cina 4) Menara Pisa 5)Kuil
Angkor
6) Menara Eiffel 7) Kuil Parthenon
Ketika mengumpulkan daftar pilihan, sang guru memperhatikan seorang
pelajar, seorang gadis yang pendiam, yang belum mengumpulkan kertas
kerjanya. Jadi, sang guru bertanya kepadanya apakah dia mempunyai
kesulitan dengan daftarnya.
Gadis pendiam itu menjawab, "Ya, sedikit. Saya tidak bisa memilih
karena sangat banyaknya." Sang guru berkata, "Baik, katakan pada kami
apa yang kamu miliki, dan mungkin kami bisa membantu memilihnya."
Gadis itu ragu sejenak, kemudian membaca, "Saya pikir, "Tujuh
Keajaiban Dunia" adalah, 1) Bisa melihat, 2) Bisa mendengar, 3) Bisa
menyentuh, 4) Bisa menyayangi, Dia ragu lagi sebentar, dan kemudian
melanjutkan, 5) Bisa merasakan, 6)Bisa tertawa, 7) Dan, bisa mencintai
Ruang kelas tersebut sunyi seketika. Alangkah mudahnya bagi kita
untuk melihat pada eksploitasi manusia dan menyebutnya "keajaiban".
Sementara kita lihat lagi semua yang telah Tuhan karuniakan untuk
kita, kita menyebutnya sebagai "biasa". Semoga anda hari ini
diingatkan tentang segala hal yang betul betul ajaib dalam kehidupan
anda.

Jumat, 16 Mei 2008

A CHINESE GOOD LUCK bunga ungu

Anda mungkin tidak percaya ini tapi nasehatnya luarbiasa.
Baca sampai
habis, anda akan belajar sesuatu !!!
SATU .
berikan mereka lebih dari yang mereka harapkan dan
lakukan itu dengan senang hati.
DUA .
Menikahlah dengan pria/wanita yang anda cintai.
Ketika anda beranjak tua, keahlian percakapan mereka
akan mejadi sepenting seperti hal lain.
TIGA.
Jangan percaya dengan apa yang anda dengar,
Habiskan apa anda miliki atau tidur semau anda.
EMPAT.
Ketika anda ucapkan, "Aku mencintaimu", Seriuslah.
LIMA ..
Ketika anda ucapkan, "Maafkan saya", pandang mata orang itu.
ENAM.
Tunanganlah sedikitnya enam bulan sebelum anda menikah.
TUJUH.
Percayalah pada cinta pandangan pertama.
DELAPAN.
Jangan tertawakan/remehkan impian orang.
Orang yang tidak punya impian adalah miskin.
SEMBILAN.
Cintailah dengan mendalam dan bergairah.
Anda mungkin akan terluka,
tapi ini satu-satunya cara untuk
menjalani hidup sebenarnya.
SEPULUH.
Saat terjadi percekcokan/ pertengkaran,
Janganlah menyebut nama.
SEBELAS.
Jangan menilai orang karena dengan siapa mereka berteman.
DUABELAS.
Bicaralah pelan tapi berpikirlah cepat.
TIGABELAS.
Ketika seseorang mengajukan pertanyaan,
yang anda sendiri tidak ingin menjawabnya,
tersenyumlah dan tanya, "Kenapa anda ingin tahu?"
EMPATBELAS.
Ingat bahwa cinta dan kesuksesan besar membutuhkan pengorbanan.
LIMABELAS.
Ucapkan "berkah bagimu" saat anda mendengar orang bersin.
ENAMBELAS.
Ketika anda kalah, jangan lupakan pelajaran yang didapat.
TUJUHBELAS.
Hargai diri sendiri;
Hargai orang lain;
Bertanggung jawab pada semua yang anda lakukan.
DELAPANBELAS.
Jangan biarkan pertengkaran kecil merusak persahabatan yang besar.
SEMBILANBELAS.
Ketika anda sadar telah berbuat kesalahan
Ambil langkah segera untuk memperbaikinya.
DUAPULUH.
Tersenyumlah saat menerima telepon.
Penelpon akan mendengarnya dari suara anda.
DUAPULUH DUA.
Habiskan waktu sendirian.

Tipe Orang Berdasarkan Cara Ngupil

Orang yang taat beragama
Berdoa dulu sebelum ngupil.

Orang yang tidak berpendidikan
Menggunakan jari orang lain untuk ngupil.

Orang yang suka ganti suasana
Selalu menggunakan jari yang berbeda tiap kali
ngupil

Orang yang menganggap waktu adalah uang:
Kalo ngupil, 2 lobang sekaligus (Sekali
mendayung, 2 pulau terlampaui)

Orang yang perfeksionis
Kalo mau ngupil, ia mencuci tangannya sampai
bersih. Setelah ngupil, tangannya dicuci lagi, dan
hidungnya dikompres dengan alkohol untuk
mencegah terjadinya infeksi karena saat ngupil,
bisa saja jari tangan melukai hidung.

Orang yang berlibido tinggi
Saat ngupil, jarinya di masukkan dan dikeluarkan
dan dimasukkan dan dikeluarkan dan di
masukkan dan dikeluarkan dan di masukkan dan
dikeluarkan dan di masukkan dan dikeluarkan
dan
di masukkan dan dikeluarkan dan dimasukkan
dan dikeluarkan sampai keluar lendir.

Orang yang tidak berpendidikan tapi punya sopan
santun
Menggunakan jari orang lain untuk ngupil, dan
mengucapkan terima kasih setelah selesai.

Orang yang inovatif
Menggunakan jari kaki untuk ngupil

Orang berjiwa samurai
Saat ngupil, jari dimasukkan ke hidung, ditarik ke
atas, diturunkan kebawah, tarik ke kiri kemudian
tarik ke kanan.

Orang yang suka petualangan
Selalu mencoba untuk meraih celah yang tak
pernah diraih tiap kali ngupil

Orang yang mempunyai time-management yang
tinggi.
Ada jadwal tuk ngupil per minggu, dan selang
waktu untuk ngupil tiap kali ngupil.

Orang yang bagaikan punguk merindukan bulan
Mencoba untuk melompat lompat, dan
mengharapkan upilnya akan turun dengan
sendirinya.

Orang yang punya kecenderungan "Psychopath"
Hanya akan berhenti ngupil setelah hidungnya
berdarah.

Orang yang nggak tahan digelitik
Sambil ngupil, sambil tertawa.

Orang yang mengikuti perkembangan teknologi
Ngupil dengan memakai antenna handphone.

Orang yang nggak mau menghabiskan waktu
untuk melakukan hal sia sia
Membuka lebar hidungnya dan menyuruh orang
lain untuk mengintip apakah ada upil di dalam,
karena nggak mau sia sia masukin jari ke hidung
tapi ternyata nggak ada upil.

Orang yang berjiwa oriental
Menggunakan sumpit untuk ngupil.

Orang yang pilih kasih
Hanya ngupil lobang hidung sebelah kiri,
sedangkan yang kanan dibiarkan begitu saja.

Orang yang adil, arif dan bijaksana
Kalo upil dari lobang hidung sebelah kiri lebih
banyak dibanding upil dari hidung sebelah kanan,
maka dia akan masukkan sedikit upil dari lobang
hidung sebelah kiri kedalam lobang hidung
sebelah kanan, baru mulai ngupil lagi.

Orang yang plin plan, alias baru makan buah
simalakama
Ngupil salah, nggak ngupil salah, ngupil salah,
nggak ngupil salah, ya udah... ngupil aja deh!

Orang yang latah
Saat kuku tangan tanpa sengaja melukai hidung,
maka dia akan berteriak "EH MAMA KU UPIL EH
UPIL KU MAMA"

Orang yang pelupa
Saat jari tangan sudah di dalam hidung, sesaat
dia lupa apa yang ingin dia lakukan dengan
memasukkan jari ke hidung.

Orang yang ceroboh
Orang yang setelah selesai ngupil lobang hidung
sebelah kiri, kemudian lupa untuk ngupil lobang
hidung sebelah kanan.

Orang yang punya kecenderungan "Copy Cat"
Setelah ngupil, dia akan berkata; "Ngupil? Siapa
takut..."

Isi hati supir truk.....

Siapa bilang para sopir itu cuman bisa
nyetir doang? Ada banyak
kata – kata bijak yang bisa kita dapat
dari jalanan. Khususnya
tertulis di belakang kendaraan umum,
truk, dan lain lain. Ini nih,
sebagian postingan kata-kata bijak yang
didapat dari jalanan.

§ Tabah Menanti.

§ Mabok bae'.

§ Ku Nanti Jandamu.

§ NEW FEAR THE ME IS 3 (Nyupir demi
istri).

§ AN 3 DIS.(anti gadis)

§ SEKARANG BAYAR, BESOK GRATIS !!!

§ BER 2 1 7 AN (Berdua satu tujuan).

§ CAN'T ARE ROCK (Ken Arok).

§ MER - 1 2 3 - LUCK (Mertua Galak).

§ THONK HE LOVE (Thonk khilaf).

§ Anda butuh waktu,kami butuh uang.

§ Naik Gratis,Turun Bayar.

§ MA2KU 1/3 DIS. (Mamaku seperti gadis)

§ THE ME ANAK IS 3. (Demi Anak Istri)

§ JANGAN DINIKAHI BILA SEGEL RUSAK.

§ Be are the kill us all come pack
(Biar
dekil asal kompak)

§ SO FEAR SHE N THINK (Sopir Sinting).

§ BE YOUNG CARE ROCK (Biang Kerok).

§ ALONE BY MUST (Alon Bae Mas).

§ CINTAMU TAK SEMURNI BENSINKU.

§ CINTAMU TAK SETULUS CINTA EMAK GW.

§ JA 500 LET (Jago Pelet).

§ Moe K Sue Fear 1/3 Rong (Muka supir
seperti garong).

§ SPONGE DONG.

§ BURONAN MERTUA.

§ BERSATU DI PANGKALAN, BERSAING
DIJALANAN.

§ Bercinta di Bis Berpisah di Terminal.

§ STREET FIGHTER.

§ PUTUS CINTA... sudah biasa...
PUTUS ROKOK... merana...
PUTUS REM... matilah kita...

§ Cintaku Berat Di Bensin.

§ MAN 7 JUR –(Mantu jujur).

§ JUM'AT KELABU (Trayek Pasar Jumat -
Pondok Labu).

§ Mencari nafkah demi desah.

§ JANDA BARU NENEN (Trayek Juanda –
Pasar Baru – Senen)

§ JANDA 1/3 DIS.

§ Do Now .. Casino ... In Draw ... War
Cop DKI.

§ Bukan salah ibu mengandung. Salah
bapak nggak pake Sarung.

§ LONG STREET OF MEMORY.

§ Ora Sama Bin Lain.

§ Besar di rantau, tua di jalan.

§ Tak sehina yang kau duga.

§ Q-Cay Was here.
Terus dibawahnya ditulis: Kasihan deh
lo
wasir.. ke
dokter aja.

§ UCOK= Uang Cukup Ongkos Kurang.

§ Lupa namanya, ingat rasanya.

§ Pergi karena tugas ... Pulang karena
beras.

§ Rejekiku Dari Silitmu (tulisan di
truk
sedot tinja).

§ MATSIBISHA.

§ Cinta di tolak, Dukun terbahak.

§ Goyang Pantura.

§ Pulang malu, tak pulang rindu.......

§ Senyum Perawan"========> Senen -
Kampung Melayu - Prumpung - Kampung
Rambutan (Ono ora yo? ) ... ...

§ "Longok longok Barang
Ayu"========>Cilongok - Ajibarang -
Bumiayu

§ "Tenda Biru"========>Klaten -
Delanggu
- Baki - Solo Baru

§ "Pamer Paha"========>Padat Merayap
Patah Harapan

Mengapa Beruang Bertumbuh Besar?

Seekor beruang yang bertubuh besar sedang menunggu seharian dengan sabar di tepi sungai deras.
Waktu itu memang tidak sedang musim ikan.
Sejak pagi ia berdiri disana mencoba meraih ikan yang meloncat keluar air.
Namun, tak satu juga ikan yang berhasil ia tangkap.

Setelah berkali-kali mencoba, akhirnya... hup... ia dapat menangkap seekor ikan kecil.
Ikan yang tertangkap menjerit-jerit ketakutan.
Si ikan kecil itu meratap pada sang beruang, "Wahai beruang, tolong lepaskan aku."
"Mengapa," tanya sang beruang.

"Tidakkah kau lihat, aku ini terlalu kecil, bahkan bisa lolos lewat celah-celah gigimu," rintih sang ikan.
"Lalu kenapa?" tanya beruang lagi.
"Begini saja, tolong kembalikan aku ke sungai. Setelah beberapa bulan aku akan tumbuh menjadi ikan yang besar.

Di saat itu kau bisa menangkapku dan memakanku untuk memenuhi seleramu," kata ikan.
"Wahai ikan, kau tahu mengapa aku bisa tumbuh begitu besar?" tanya beruang.
"Mengapa?" ikan balas bertanya sambil menggeleng-geleng kepalanya.
"Karena aku tak pernah menyerah walau sekecil apa pun keberuntungan yang telah tergenggam di tangan!"

jawab beruang sambil tersenyum mantap.
"Ops!" teriak sang ikan



Dalam hidup, kita diberi banyak pilihan dan kesempatan.
Namun jika kita tidak mau membuka hati dan mata kita untuk melihat dan menerima kesempatan
yang Tuhan berikan maka kesempatan itu akan hilang begitu saja.
Dan hal ini hanya akan menciptakan penyesalan yang tiada guna di kemudian hari,
saat kita harus berucap : "Ohhh....Andaikan aku tidak menyia2kan kesempatan itu dulu...??"

Maka bijaksanalah pada hidup, hargai setiap detil kesempatan dalam hidup kita.
Disaat sulit, selalu ada kesempatan untuk memperbaiki keadaan;

Disaat sedih, selalu ada kesempatan untuk meraih kembali kebahagiaan;
Disaat jatuh, selalu ada kesempatan untuk bangkit kembali;
Dan dalam kesempatan untuk meraih kembali yang terbaik untuk hidup kita.

Bila kita setia pada perkara yang kecil maka kita akan mendapat perkara yang besar.
Bila kita menghargai kesempatan yang kecil, maka ia akan menjadi sebuah kesempatan yang besar.

darah mengental...kok bisa..???

Ada satu pertanyaan yang masuk ke mailbox saya, yaitu

"Mengapa harus minum

air putih banyak-banyak..?"

Well, sebenarnya jawabannya cukup "mengerikan" tetapi

karena sebuah

pertanyaan jujur harus dijawab dengan jujur, maka topik

tersebut bisa dijelaskan sbb:

Kira-kira 80% tubuh manusia terdiri dari air.

Malah ada beberapa bagian tubuh kita yang memiliki kadar

air di atas 80%.Dua

organ paling penting dengan kadar air di atas 80% adalah :

Otak dan Darah. !!

Otak memiliki komponen air sebanyak 90%,

Sementara darah memiliki Komponen air 95%.

Jatah minum manusia normal sedikitnya adalah 2 liter

sehari atau 8 gelas

sehari.

Jumlah di atas harus ditambah bila anda seorang perokok.

Air sebanyak itu diperlukan untuk mengganti cairan yang

keluar dari tubuh

kita lewat air seni, keringat, pernapasan, dan sekresi.

Apa yang terjadi bila kita mengkonsumsi kurang dari 2

liter sehari...?

Tentu tubuh akan menyeimbangkan diri. Caranya...?

Dengan jalan "menyedot" air dari komponen tubuh

sendiri.Dari otak...?

Belum sampai segitunya (wihh...bayangkan otak kering

gimana jadinya...),

melainkan dari sumber terdekat : Darah. !!

Darah yang disedot airnya akan menjadi kental.

Akibat pengentalan darah ini, maka perjalanannya akan

kurang lancar

ketimbang yang encer.

Saat melewati ginjal (tempat menyaring racun dari darah)

Ginjal akan bekerja extra keras menyaring darah.

Dan karena saringan dalam ginjal halus, tidak jarang darah

yang kental bisa

menyebabkan perobekan pada glomerulus ginjal.

Akibatnya, air seni anda berwarna kemerahan, tanda mulai

bocornya saringan

ginjal. Bila dibiarkan terus menerus, anda mungkin suatu

saat harus menghabiskan

400.000 rupiah seminggu untuk cuci darah

Eh, tadi saya sudah bicara tentang otak ' kan ...?

Nah saat darah kental meng alir lewat otak, perjalanannya

agak terhambat.

Otak tidak lagi "encer", dan karena sel-sel otak adalah

yang paling boros

mengkonsumsi makanan dan oksigen,

Lambatnya aliran darah ini bisa menyebabkan sel-sel otak

cepat mati atau

tidak berfungsi sebagaimana mestinya..(ya wajarlah namanya

juga kurang

makan...)

Bila ini ditambah dengan penyakit jantung (yang juga

kerjanya tambah berat

bila darah mengental...),maka serangan stroke bisa lebih

lekas datang

Sekarang tinggal anda pilih: melakukan "investasi" dengan

minum sedikitnya 8

gelas sehari- atau- "membayar bunga" lewat sakit ginjal

atau stroke.

Anda yang pilih...!

6 LARANGAN DALAM TIDUR

Manusia dapat bertahan 2 minggu tanpa makan, tetapi hanya bertahan 1 minggu saja tanpa istirahat. Tidur adalah waktu istirahat yang sangat baik, dgn tidur organs tubuh kita dapat beristirahat. Kekurangan tidur dapat merusak organ dan otak kita.
ada 6 LARANGAN DALAM TIDUR :

1. JANGAN TIDUR MENGENAKAN JAM TANGAN
Jam bisa menimbulkan radioaktif, walaupun hanya sedikit, tapi kalau terlalu lama memakainya bisa berbahaya.

2. JANGAN TIDUR MEMAKAI BH
Para ilmuwan di Amerika mensinyalir bahwa pemakain BH diatas 12 jam, dpt mengakibatkan Kanker Payudara

3. JANGAN TIDUR MEMBAWA TELP ANDA KE RANJANG
Gelombang Medan magnet yang ditimbulkan oleh alat electronik ini, dapat merusak system syaraf kita

4. JANGAN TIDUR MASIH MENGENAKAN MAKE-UP
Hal ini dapat menimbulkan masalah pada kulit kita, karena kulit tdk dpt bernafas

5. JANGAN TIDUR DGN ISTRI ORANG
Jangan2 anda tidak bakalan bangun lagi (karena dibunuh suaminya)

6. JANGAN COBA-COBA JADI POLISI TIDUR, APALAGI DI JALAN TOL
Pikir aja sendiri, kenapa jangan.....

Hehehe,.....

MENDIDIK MANUSIA ATAW ANJING???

SEPERTI umumnya para gadis remaja, anak kedua kami yang barusia 15 tahun ingin sekali rambutnya di-rebonding, padahal rambutnya sudah lurus.
Berhubung tarifnya mahal, saya suruh ia pergi ke sebuah salon di daerah Cibubur yang relatif murah.

Rupanya ia sudah mengetahui nformasi melalui internet mengenai salon-salon yang terkenal bagus, atau jelek dalam urusan rebonding, bahkan sampai dampak obat yang dipakai terhadap kualitas rambut. Ia menolak pergi ke salon tersebut, karena informasi yang ia baca dalam sebuah blog internet, kualitas rebonding di salon tersebut tidak bagus.

Berhubung saya hanya mau membayar 50 persen saja, ia melakukan browsing secara intensif, dan akhirnya ia memutuskan untuk memakai jasa sebuah salon yang tarifnya cukup murah, tetapi kualitasnya bagus.

Rupanya anak terkecil kami pun (usia 7 tahun), sudah mulai menjadi seorang yang tidak mudah dipengaruhi juga. Ia bersama kakaknya "berkonspirasi" untuk mempengaruhi kami agar mau memelihara anjing di rumah. Mereka sebut beberapa jenis anjing yang bagus, lagi-lagi belajar dari internet, dan akhirnya memutuskan untuk membeli anjing yang pintar untuk dilatih serta bersahabat dengan anak-anak, yaitu jenis Golden Retriever.

Saya sendiri baru mendengar nama jenis tersebut, tetapi menurut informasi harganya cukup mahal. Kemudian saya ajak mereka ke sebuah tempat di daerah Menteng untuk membeli anjing di pinggir jalan yang pasti harganya lebih murah.

Mereka mengetahui betul bentuk anjing jenis tersebut, sehingga ada 4 penjual yang gagal membohongi mereka. Sampai yang mirip sekali pun, tetapi karena bentuk kupingnya berbeda, mereka mengetahuinya.

Setelah bernegosiasi, dan kedua anak kami mau patungan menyumbang dari uang tabungannya Rp 500.000, akhirnya saya menyerah untuk membelinya di pet shop yang harganya Rp 2 juta, karena kemurnian ras anjing tersebut dijamin oleh sertifikat.

Dalam beberapa hal, saya akui anak-anak kami lebih pintar dan well-informed daripada orangtuanya, sehingga kami sering "kalah" ketika harus mengambil keputusan karena informasi yang diperolehnya lebih lengkap.

Anak pertama kami yang sekarang sudah semester 7 di Fakultas Hukum UI, sejak kelas 1 SMA juga sudah memutuskan sendiri untuk masuk ke IPS, sehingga ia tidak mau "membuang" waktunya untuk belajar sesuatu yang ia tidak akan dipakainya, seperti Fisika, Kimia dan Biologi. Akibatnya, nilai yang diperolehnya hanya pas-pasan saja.

Namun, waktunya lebih banyak ia gunakan untuk belajar sesuatu yang lebih menarik minatnya, seperti belajar komputer, organisasi, dan membaca segala macam buku yang tidak ada hubungannya dengan tugas sekolah.

Kelas 1 SMA (tahun 1999) ia mengajak beberapa kawannya untuk merintis bidang ekstra kurikuler baru di sekolahnya, yaitu FORTEK (forum teknologi), yang semuanya diusahakan melalui survey kelayakan (ada 100 kuesioner tersebar), seminar, dan presentasi di depan sponsor, sehingga memperoleh 6 perangkat komputer. Bidang tersebut sampai sekarang masih ada, bahkan paling banyak diminati siswa.

Rasanya tidak ada satu pun guru yang memujinya, karena memang angka rapornya biasa-biasa saja, bahkan ada juga nilai merahnya (boro-boro dapat ranking). Namun baginya tidak ada masalah, dan ia memang berpikir strategis. Menurutnya, apabila sistem ujian nasional dan masuk perguruan tinggi adalah seperti sekarang, maka dengan sistem kebut drilling beberapa bulan terakhir sebelum ujian, katanya masih bisa ia kejar.

Jadi, ketika hampir seluruh kawan-kawannya sudah sibuk ikut les sekolah dan bimbingan tes sejak kelas 1 SMA, bahkan sampai banyak yang stress, ia menolak untuk mengikutinya karena mau memakai waktunya untuk mempelajari hal-hal yang diminatinya sendiri. Baru ketika 6 bulan menjelang ujian akhir SMA, ia mau ikut les.

Sejak SMP ia memang sudah senang membaca buku-buku serius seperti karangan Maurice Bucaille, buku-buku filsafat Jabariah dan Badariah, bahkan sekarang ia sedang senang-senangnya mengikuti perkembangan harga pasar saham dan pasar uang, karena ia menginvestasikan semua tabungannya yang Rp 3 juta di reksadana. Semuanya ini ia peroleh dari belajar sendiri, bukan dari sekolahnya.

Perjalanan anak-anak kami masih panjang, sehingga kami belum tahu apakah mereka berhasil nantinya. Namun paling tidak, kami telah berusaha untuk mempersiapkan mereka untuk menjadi manusia yang berpikir kritis dan mandiri, tidak mudah percaya dan diprovokasi, bisa mencari informasi dan mengolahnya sendiri, sehingga nantinya bisa mencari solusi terhadap berbagai masalah dalam hidupnya, serta mudah beradaptasi dengan lingkungan yang cepat berubah.

Tentunya juga dengan membekali mereka tentang prinsip-prinsip nilai dan etika. Terus terang, kami memang "melarang" anak-anak kami untuk mendapatkan ranking, karena sistem ini akan membuat seseorang terperangkap untuk mempertahankannya, sehingga mereka hanya mampu berpikir dangkal, pragmatis, dan tidak kritis, akibat terbiasa menghafal dan mengerjakan soal yang jawabannya sudah baku sesuai dengan rumus.

Menurut Albert Einstein, dengan hanya mengajarkan anak menghafal mata pelajaran, tidak ada bedanya dengan melatih seekor anjing. Menurut Einstein, "With his specialized knowledge-more closely resembles a well-trained dog than a harmoniously developed person." (Ternyata benar, dengan cara mengulang berkali-kali, anak kami sudah dapat melatih anjingnya yang berusia 4 bulan untuk duduk, loncat, dan salaman).

Bukan berarti metode menghafal dan drilling tidak perlu (kognitif), tetapi dimensi lainnya juga harus dikembangkan (sosial, emosi, motorik, spiritual, dan kreativitas), sehingga seluruh dimensi manusia dapat berkembang secara seimbang (harmonis).

Namun, semua metode pelajaran di sekolah hanya diarahkan agar anak- anak d apat menjawab ujian, yang bentuknya memang hafalan, sehingga potensi-potensi lainnya tidak berkembang secara harmonis.

Albert Einstein sudah memberikan peringatan akan bahayanya sistem pendidikan yang terlalu menjejalkan anak dengan banyak mata pelajaran, yang menurutnya dapat membuat anak berpikir dangkal, bukan seorang yang independent critical thinker (New York Times, October 5, 1952).

Menurutnya, "It is also vital to a valuable education that independent critical thinking be developed in the young human being, a development that is greatly jeopardized by overburdening him with too much and with too varied subject (point system). Overburdening necessarily leads to superficiality. Teaching should be such that what is offered is perceived as a valuable gift and not as a hard duty."

Kalau kita melatih seseorang untuk mempunyai fisik kuat, baik dengan olahraga atau berjalan kaki, maka dengan kekuatan fisiknya ia akan fit
bekerja di mana saja yang memerlukan kekuatan fisik. Begitu pula, apabila kita mempersiapkan seorang anak untuk dapat berpikir kritis, selalu ingin tahu, dan mampu mengolah informasi, maka ia akan berhasil dalam pekerjaan apa saja yang memerlukan orang berpikir.

Apalagi di masa depan apabila semakin banyak orang yang mempunyai akses terhadap internet (lima tahun yang lalu mungkin kita tidak membayangkan kalau handphone bisa dipakai secara massal sampai ke desa-desa. Hal yang sama sangat mungkin terjadi dengan internet, seperti yang sudah terjadi di Korea). Artinya, tanpa menghafal pun, segala informasi dengan mudah dapat diakses.

Mungkin ilmu yang didapat di sekolah banyak yang tidak terpakai dalamkehidupan anak kita nanti. Apalagi jaman akan terus berubah dengan cepat, sehingga apa yang dipelajari sekarang ini, mungkin saja tidak terpakai dalam kehidupannya di masa depan nanti. Padahal sudah dipelajari dan dihafalkan mati-matian, sampai banyak yang stress dan mengalami masalah kejiwaan.

Menurut Peter Senge, sekolah-sekolah yang mendidik siswanya untuk patuh begitu saja kepada pihak otoritas dan mengikuti peraturan tanpa mempertanyakannya - tidak bersikap kritis - akan gagal menyiapkan para siswanya untuk menghadapi dunia tempat tinggal mereka yang kerap berubah.

Jadi, kalau kita mau menyiapkan anak-anak kita untuk cakap hidup di zamannya kelak, jangan biarkan mereka terperangkap dengan cara yang hanya bisa berpikir sesuai dengan yang telah diprogram (hafalan dan drilling ), yaitu tidak kreatif, tidak kritis, tidak berani mengambil risiko, tidak proaktif, dan apatis (ITB banget?)

Kasihan mereka, karena mereka harus hidup di masa depan yang begitu cepat berubah, sangat kompleks, serta penuh tantangan dan beban.

Seperti kata Einstein, Mereka adalah Manusia, Bukan Well-Trained Dog

Ciuman menurut dosen2

Dosen Fisika:
Ciuman adalah gaya tarik menarik
antara dua mulut dimana jarak antara
satu titik dengan titik yang lain adalah
nol.

Dosen Kimia:
Ciuman adalah reaksi akibat interaksi
dari senyawa yang dikeluarkan oleh dua
hati.

Dosen Mikrobiologi:
Ciuman adalah pertukaran bakteri
uniseksual di dalam air liur.

Dosen Biologi:
Ciuman adalah menyatunya dua otot
orbicularisoris dalam keadaan kontraksi.

Dosen Ekonomi:
Ciuman adalah sesuatu di mana
permintaan lebih besar drpd
penawaran.

Dosen Statistik:
Ciuman adalah kejadian yang
peluangnya bisa sangat tergantung dari
angka statistik berikut:36-24-36.

Dosen Teknik:
Ciuman? Bertemunya dua sudut tumpul yg menghasilkan siku-siku sama sisi

Dosen elektro:
Ciuman Adalah bertemu antara ion
positif dan negatif yang mengakibatkan
arus lemah menjadi arus kuat...

Dosen Kedokteran:
Ciuman adalah proses pendiaknosaaan
fisik secara langsung yang berakibakan
aliran darah ke organ reproduksi
meningkat

Dosen psikologi:
Ciuman adalah proses penjiwaan
terhadap pola pikir seseorang untuk
mengetahui akan kenikmatan....

Ciuman menurut dosen program
komputer:
If kiss >= Hot then go to bed room else
go to bathroom end.

Ciuman Menurut Dosen Seni :
Ciuman adalah sesuatu yang indah bila
dinikmati bersama

Ciuman menurut guru olahraga :
jika berciuman berkategori sangat hot,
sama besar dengan kalori yang
terbuang untuk berjalan
tergopoh-gopoh (brisk walking)

Ciuman menurut dosen politik (ilmu
transformasi konflik):
ciuman adalah kemampuan untuk
mentransformasi gesekan-gesekan konflik
dari dua kelompok berbeda sehingga
bisa
menghasilkan sesuatu yang positif (win
win solution: "semua senang,semua
nyaman..semua melayang)

Ciuman menurut dosen matematika (teori
kemungkinan) :
Ciuman itu gambling, sekarang nyium
Tinggal tunggu balasannya, digampar
ato dibalas cium...

Ciuman menurut Dosen olahraga
(again) :
Ciuman adalah suatu peregangan &
pemanasan untuk "olahraga" yang lebih
berat....

Menurut dosen kewiraan :
Ciuman adalah hak yang dimiliki oleh
seorang pasangan yang hubungannya
telah diakui oleh negara berdasarkan
hukum dan undang-undang yang
berlaku.

Menurut dosen bahasa :
Ciuman adalah berasal dari sebuah kata
dasar "cium" yang mendapatkan akhiran
"an".

Menurut dosen seksiologi :
Ciuman adalah suatu teknik rangsangan
dan pemanasan (foreplay) dimana
tahapan ini menyentuh titik titik
rangsangan di seluruh tubuh...

Menurut anaknya dosen :
Ciuman adalah temannya ciunyil,
ciucrit, ciusrok. Bisa juga berarti sudah
sadar dari pingsan.

Warna-warna persahabatan.....

Di suatu masa warna-warna dunia mulai bertengkar
Semua menganggap dirinyalah yang terbaik
yang paling penting
yang paling bermanfaat
yang paling disukai

18fd80.jpgHIJAU berkata:"Jelas akulah yang terpenting.
Aku adalah pertanda kehidupan dan harapan.
Aku dipilih untuk mewarnai rerumputan, pepohonan dan dedaunan.
Tanpa aku, semua hewan akan mati.
Lihatlah ke pedesaan, aku adalah warna mayoritas ...."

18fd90.jpgBIRU menginterupsi :
"Kamu hanya berpikir tentang bumi,
pertimbangkanlah langit dan samudra luas.
Airlah yang menjadi dasar kehidupan dan
awan mengambil kekuatan dari kedalaman lautan.
Langit memberikan ruang dan kedamaian dan ketenangan.
Tanpa kedamaian, kamu semua tidak akan menjadi apa-apa"

18fda3.jpgKUNING cekikikan :
"Kalian semua serius amat sih?
Aku membawa tawa, kesenangan dan kehangatan bagi dunia.
Matahari berwarna kuning, dan bintang-bintang berwarna kuning.
Setiap kali kau melihat bunga matahari, seluruh dunia mulai tersenyum.
Tanpa aku, dunia tidak ada kesenangan."

18fdb3.jpgORANYE menyusul dengan meniupkan trompetnya :
"Aku adalah warna kesehatan dan kekuatan.
Aku jarang, tetapi aku berharga karena aku mengisi kebutuhan kehidupan manusia.
Aku membawa vitamin-vitamin terpenting. Pikirkanlah wortel, labu, jeruk, mangga dan pepaya.
Aku tidak ada dimana-mana setiap saat,
tetapi aku mengisi lazuardi saat fajar atau saat matahari terbenam.
Keindahanku begitu menakjubkan hingga tak seorangpun dari kalian
akan terbetik di pikiran orang."

18fdc2.jpgMERAH tidak bisa diam lebih lama dan berteriak :
"Aku adalah Pemimpin kalian. Aku adalah darah - darah kehidupan!
Aku adalah warna bahaya dan keberanian.
Aku berani untuk bertempur demi suatu kuasa.
Aku membawa api ke dalam darah.
Tanpa aku, bumi akan kosong laksana bulan.
Aku adalah warna hasrat dan cinta, mawar merah, poinsentia dan bunga poppy."

18fdd4.jpgUNGU bangkit dan berdiri setinggi-tingginya ia mampu :
Ia memang tinggi dan berbicara dengan keangkuhan.
"Aku adalah warna kerajaan dan kekuasaan.
Raja, Pemimpin dan para

Uskup memilih aku sebagai pertanda otoritas dan kebijaksanaan.
Tidak seorangpun menentangku. Mereka mendengarkan dan menuruti kehendakku."

18fde4.jpgAkhirnya NILA berbicara
lebih pelan dari yang
lainnya, namun dengan kekuatan niat yang sama :
"Pikirkanlah tentang aku. Aku warna diam.
Kalian jarang memperhatikan ada aku, namun tanpaku kalian semua menjadi dangkal.
Aku merepresentasikan pemikiran dan refleksi, matahari terbenam dan kedalaman laut.
Kalian membutuhkan aku untuk keseimbangan dan kontras, untuk doa dan ketentraman batin."

Jadi, semua warna terus menyombongkan diri,
masing-masing yakin akan superioritas dirinya.
Perdebatan mereka menjadi semakin keras.
Tiba-tiba, sinar halilitar melintas membutakan.
Guruh menggelegar.
Hujan mulai turun tanpa ampun.
Warna-warna bersedeku
bersama ketakutan, berdekatan satu sama lain mencari ketenangan.

18fdfa.jpg
Di tengah suara gemuruh, hujan berbicara :
"WARNA-WARNA TOLOL, kalian bertengkar satu sama lain,
masing-masing ingin mendominasi yang lain. Tidakkah kalian
tahu bahwa kalian masing-masing diciptakan untuk tujuan khusus,
unik dan berbeda?
Berpegangan tanganlah dan mendekatlah kepadaku!"
Menuruti perintah, warna-warna berpegangan tangan mendekati
hujan, yang kemudian berkata :

"Mulai sekarang, setiap kali hujan mengguyur,
masing-masing dari kalian akan membusurkan diri sepanjang langit bagai
busur warna sebagai pengingat bahwa kalian semua dapat hidup bersama
dalam kedamaian.


18fe0e.gif18fe0e.gif18fe0e.gif18fe0e.gif

Pelangi adalah pertanda Harapan hari esok."
Jadi, setiap kali HUJAN deras menotok membasahi dunia, dan saat
Pelangi memunculkan diri di angkasa marilah kita
MENGINGAT untuk selalu
MENGHARGAI satu sama lain.
MASING-MASING KITA MEMPUNYAI SESUATU YANG UNIK
KITA SEMUA DIBERIKAN KELEBIHAN UNTUK MEMBUAT PERUBAHAN DI DUNIA
DAN SAAT KITA MENYADARI PEMBERIAN ITU, LEWAT KEKUATAN VISI KITA,
KITA MEMPEROLEH KEMAMPUAN UNTUK MEMBENTUK MASA DEPAN ....


18fe28.gif
Persahabatan itu bagaikan pelangi :
Merah bagaikan buah apel, terasa manis di dalamnya.


Jingga bagaikan kobaran api yang tak akan pernah padam.

Kuning bagaikan mentari yang menyinari hari-hari kita.

Hijau bagaikan tanaman yang tumbuh subur.

Biru bagaikan air jernih alami.

Ungu bagaikan kuntum bunga yang merekah.

Nila-lembayung bagaikan mimpi-mimpi yang mengisi kalbu.

PERINGKAT SELINGKUH BERDASARKAN ZODIAK

And the Nominees are.......

PERINGKAT SELINGKUH BERDASARKAN ZODIAK
Yang paling atas merupakan paling setia ...

C A P R I C O R N (23 Desember - 20 Januari)

Peringkat 1 : Pemikiran akan rencana-rencananya sangat menyita waktunya.
Cenderung berkutat seputar pemikiran akan rencana-rencananya. Bagi
beberapa zodiac tertentu, Capricorn terkesan membatasi diri dalam
hubungan interaksi dengan lainnya. Selingkuh hanya intermezzo kala jenuh.


T A U R U S (21 April - 20 Mei)

Peringkat 2 : Kesetiaannya luar biasa dan paling dapat diandalkan. Bagi
beberapa zodiac tertentu, Taurus kadangkala dianggap pribadi yang agak
membosankan dalam hubungan interaksi karena cenderung berkutat dalam
hitungan "berhemat-hemat" atau paling tidak dianggap keras kepala.

C A N C E R (21 Juni - 22 Juli)

Peringkat 3 : Ratu Rumahan yang setia, selalu ingin merawat pasangannya.
Sensitivitas tinggi membuatnya sangat berhati-hati untuk tidak dilukai
dan melukai. Cancer terkesan menutup rapat diri yang membuat beberapa
zodiac tertentu menjadi tidak sabar karena makan waktu untuk berinteraksi dengannya.

V I R G O (23 Agustus - 22 September)

Peringkat 4 : Sangat hati-hati memilih pasangan. Ketemu satu saja sudah
bikin "capek", jadi boro-boro mau "main-mata"lagi..Kerap lumayan rewel
dan kritis yangmenunjukkan betapa besar perhatiannya pada seseorang.
Bagi beberapa zodiac tertentu,Virgo adalah tipe yang kerewelan dan kritiknya kadang bisa bikin orang lain tersinggung.

A Q U A R I U S (21 Januari - 19 Februari)

Peringkat 5 : Tidak suka selingkuh, tapi menghindari komitmen yang membutuhkan keterlibatan emosional yang dalam. Aquarius cenderung berpikir dan bertindak tegas. Bagi beberapa zodiac tertentu, ia terkesan sangat radikal. Bila ia sampai selingkuh, berarti itu caranya yang "radikal" untuk mengakhiri hubungan dengan pasangan yang tidak mampu mengikuti pola pikirnya.

L I B R A (23 September - 22 Oktober)

Peringkat 6 : Paling sukar menentukan pilihan dan
mengalami kesulitan dalam mengungkapkan diri sendiri. Karena kerap berpikiran mendua mengenai
segala sesuatu, bagi beberapa zodiac tertentu, Libra kadang terkesan
penuh rahasia dan cenderung sulit dipahami.

G E M I N I (21 Mei - 20 Juni)

Peringkat 7 : Harus dimanja agar tidak selingkuh Selalu ingin dimanja
dan diperhatikan oleh pasangannya. Bagi beberapa zodiac tertentu, Gemini
adalah tipe yang gampang berubah-ubah.

S A G I T A R I U S (23 November - 22 Desember)

Peringkat 8 : Gampang tergoda untuk selingkuh. Karakter dasar yang
ekspansif maka ia gampang tergoda untuk hal-hal yang "baru", begitu pula
dalam hubungan. Bagi beberapa zodiac tertentu, Sagitarius adalah tipe
cemerlang yang penuh vitalitas hidup.

A R I E S (21 Maret - 20 April)

Peringkat 9 : Perlu dipantau agar gairah kehangatannya tidak berlebihan.
Antusiasme dalam diri membuat gairahnya selalu berkobar untuk ber"petualang" dalam segala hal. Bagi beberapa zodiac tertentu, Aries adalah tipe yang hangat dalam hubungan interaksi.

L E O (23 Juli - 22 Agustus)

Peringkat 10 : Kesetiaannya diliputi ego yang tinggi. Egonya yang tinggi
membuat kesetiaannya sangat berpamrih, yaitu rela mengalah dalam banyak hal untuknya. Bagi beberapa zodiac tertentu, Leo adalah tipe yang "menawan."

S C O R P I O (23 Oktober - 22 November)

Peringkat 11 : Tak akan membiarkan setiap godaan lewat begitu saja.
Godaan bisa berarti perhatian baginya dan jarang diabaikannya. Scorpio
senang menjadi populer sebagai si pecinta ulung. Bagi beberapa zodiac
tertentu, Scorpio adalah tipe pecinta yang ekspresif.


And The Award Goes To.....

P I S C E S (20 Februari - 20 Maret)
Peringkat 12 : Si Peselingkuh yang mengaku setia. Demikian romantis dia... perselingkuhan adalah nuansa indah dalam hidupnya.

pelajaran sederhana untuk kebahagiaan

One nice story
Suatu hari keledai milik seorang petani jatuh ke dalam sumur. Hewan itu menangis dengan memilukan selama berjam-jam semetara si petani memikirkan apa yang harus dilakukannya. Akhirnya, Ia memutuskan bahwa hewan itu sudah tua dan sumur juga perlu ditimbun (ditutup - karena berbahaya) jadi tidak berguna untuk menolong si keledai. Dan ia mengajak tetangga-tetangganya untuk datang membantunya. Mereka membawa sekop dan mulai menyekop tanah ke dalam sumur.
Pada mulanya, ketika si keledai menyadari apa yang sedang terjadi, ia menangis penuh kengerian. Tetapi kemudian, semua orang takjub, karena si keledai menjadi diam. Setelah beberapa sekop tanah lagi dituangkan ke dalam sumur, si petani melihat ke dalam sumur dan tercengang karena apa yang dilihatnya.

Walaupun punggungnya terus ditimpa oleh bersekop-sekop tanah dan kotoran, si keledai melakukan sesuatu yang menakjubkan. Ia mengguncang-guncangkan badannya agar tanah yang menimpa punggungnya turun ke bawah, lalu menaiki tanah itu.

Sementara tetangga-2 si petani terus menuangkan tanah kotor ke atas punggung hewan itu, si keledai terus juga menguncangkan badannya dan melangkah naik. Segera saja, semua orang terpesona ketika si keledai meloncati tepi sumur dan melarikan diri !

Kehidupan terus saja menuangkan tanah dan kotoran kepadamu, segala macam tanah dan kotoran. Cara untuk keluar dari 'sumur' (kesedihan, masalah,dsb) adalah dengan menguncangkan segala tanah dan kotoran dari diri kita (pikiran, dan hati kita) dan melangkah naik dari 'sumur' dengan menggunakan hal-hal tersebut sebagai pijakan.

Setiap masalah-masalah kita merupakan satu batu pijakan untuk melangkah. Kita dapat keluar dari 'sumur' yang terdalam dengan terus berjuang, jangan pernah menyerah !

Ingatlah aturan sederhana tentang Kebahagiaan
:

1. Bebaskan dirimu dari kebencian
2. Bebaskanlah pikiranmu dari kecemasan
3. Hiduplah sederhana
4. Berilah lebih banyak
5. Tersenyumlah
6. Miliki teman yang bisa membuat engkau tersenyum


JURUS NGERAYU....................

(Dikereta... )
Cowok : Mbak jangan pegangan sama besi kereta..
Cewek : Emang kenapa..?
Cowok : Kayaknya besinya kotor tuh.. pegangan sama aku aja... :))

Cowok: Maaf mba, jangan terlalu lama duduk dikursiitu, pindah dideket saya
aja
Cewek: Loh?? kenapa??
Cowok: Takut dikerubung semut.. soalnya mba manis.. :D

Cowok : Mbak, orang tuanya pengrajin bantal ya..?
Cewek : Hah..!!!? bukan..Emang kenapa..?
Cowok : kok kalo deket sama mbak rasanya nyaman yach..

Cowok : Mbak jangan ngomong ya..
Cewek : Lho.. emang kenapa..?
Cowok : Karena biasanya aku malemnya enggak bisa tidur..
kalo abis denger
suara dari bibir yang indah...

Cowok : Mbak bajunya enggak pernah disetrika ya..?
Cewek : Enak aja... emang kenapa..?
Cowok : biasanya kalo cewek udah cantik enggak perlu lagi nyetrika baju..

Cowok: Mbak, bapaknya ahli perbintangan ya??
Cewek: Ah.. enggak, memang kenapa??
Cowok: Saya lihat bintang dimata mbak... : D

Cowok: "kamu itu seperti sendok..."
Cewek: "Kenapa?"
Cowok: "Karena kamu ngaduk-ngaduk perasaan aku..."

Cowok: "Mbak punya obeng nggak?"
Cewek: "Hah? Gak Punya tuh."
Cowok: "Tapi kalo nomor telepon punya,kan?"

Cowok: "Kamu sekali-sekali nyuci piring dooonk"
Cewek: "Hah? emang kenapa ?"
Cowok: "Ini tangan kamu terlalu lembut..."

Cowok: "Kamu pasti enggak pernah maen bola ya.."
Cewek: "Iya laaah.. emang kenapa...?"
Cowok: "Soalnya kaki kamu bagus banget...."

Cowok: "Mbak punya uang koin ? Boleh minta ?"
Cewek: "Buat apa ?"
Cowok: "Aku udah janji sama ibu kalau aku akan menelepon dia bila aku jatuh
cinta"

Pertolongan Pertama Bila Orang tua /teman Terkena Stroke,,]

It's good to have good preparation in mind

Pertolongan Pertama Pada Stroke

(Dengan cara mengeluarkan darah pada setiap ujung jari tangan dan ujung
daun telinga).

Ada satu cara terbaik untuk memberikan pertolongan pertama kepada orang
yang mendapat serangan STROKE.

Cara ini selain dapat menyelamatkan nyawa si penderita, juga tidak
menimbulkan efek sampingan apapun.

Pertolongan pertama ini dijamin merupakan pertolongan GAWAT DARURAT
yang
dapat berhasil 100%.

Sebagaimana diketahui, orang yang mendapat serangan STROKE, seluruh
darah
di tubuh akan mengalir sangat kencang menuju pembuluh darah di otak.
Apabila kegiatan pertolongan diberikan terlambat sedikit saja, maka
pembuluh darah pada otak tidak akan kuat menahan aliran darah yang
mengalir dengan deras dan akan segera pecah sedikit demi sedikit. Dalam
menghadapi keadaan demikian jangan sampai panik tetapi harus tenang.

�
Sipenderita harus tetap berada ditempat semula dimana ia terjatuh
(mis:dikamar mandi, kamar tidur, atau dimana saja). JANGAN
DIPINDAHKAN !!!
sebab dengan memindahkan si penderita dari tempat semula akan
mempercepat
perpecahan pembuluh darah halus di otak. Penderita harus dibantu
mengambil
posisi duduk yang baik agar tidak terjatuh lagi, dan pada saat itu
pengeluaran darah dapat dilakukan.

Untuk yang terbaik menggunakan JARUM SUNTIK, namun apabila tidak ada,
maka
JARUM JAHIT / JARUM PENTUL / PENITI dapat dipakai dengan terlebih
dahulu
disterilkan dulu dengan cara dibakar diatas api.
Segera setelah jarum steril, lakukan PENUSUKAN pada 10 UJUNG JARI
TANGAN.

Titik penusukan kira-kira 1cm dari ujung kuku. Setiap jari cukup ditusuk

1 kali saja dengan harapan setiap jari mengeluarkan tetes darah.

Pengeluaran darah juga dapat dibantu dengan cara dipencet apabila darah
ternyata tidak keluar dari ujung jari. Dalam jangka waktu kira-kira 10
menit, si penderita akan segera sadar kembali.

Bila mulut sipenderita tampak mencong / tidak normal, maka KEDUA DAUN
TELINGA sipenderita HARUS DITARIK-TARIK sampai berwarna
kemerah-merahan.

Setelah itu lakukanlah 2 KALI PENUSUKAN pada masing-masing UJUNG
BAWAH
DAUN TELINGA sehingga darah keluar sebanyak 2 tetes dari setiap ujung
daun telinga. Dengan demikian dalam beberapa menit bentuk mulut si
penderita akan kembali normal.

Setelah keadaan si penderita pulih dan tidak ada kelainan yang
berarti,maka bawalah si penderita dengan hati-hati ke dokter atau rumah
sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan lebih lanjut.

Sebagai salah satu cara beramal bakti, sebaiknya e-mail ini
disebarluaskan kepada teman-teman, keluarga dan relasi-relasi dan
masyarakat luas,sebab serangan stroke ini dapat terjadi pada siapa saja
dan dimana saja

PS: Demi nyawa, worth to try kan ........

_________________________________________

Mencapai potensi hidup yang maksimal

Dear all,
Berikut ini saya hanya ingin sharing informasi.
Semoga bermanfaat ...... Keep in touch.
-----------------------------------------------

Setiap orang mendambakan masa depan yang lebih baik ; kesuksesan dalam karir,
rumah tangga dan hubungan sosial, namun seringkali kita terbentur oleh berbagai
kendala. Dan kendala terbesar justru ada pada diri kita sendiri.
Melalui karyanya, Joel Osteen menantang kita untuk keluar dari pola pikir yang
sempit dan mulai berpikir dengan paradigma yang baru.

Ada 7 langkah agar kita mencapai potensi hidup yang maksimal :

* Langkah pertama adalah perluas wawasan.

Kita harus memandang kehidupan ini dengan mata iman, pandanglah diri kita sedang
melesat ke level yang lebih tinggi. Kita harus memiliki gambaran mental yang jelas
tentang apa yang akan kita raih. Gambaran ini harus menjadi bagian dari diri kita,
didalam benak kita, dalam percakapan kita, meresap ke pikiran alam bawah sadar kita,
dalam perbuatan dan dalam setiap aspek kehidupan kita.

* Langkah ke dua adalah mengembangkan gambar diri yang sehat.

Itu artinya kita harus melandasi gambar diri kita diatas apa yang Tuhan katakan
tentang kita. Keberhasilan kita dalam meraih tujuan sangat tergantung pada bagaimana
kita memandang diri kita sendiri dan apa yang kita rasakan tentang diri kita.
Sebab hal itu akan menentukan tingkat kepercayaan diri kita dalam bertindak.

* Langkah ke tiga adalah temukan kekuatan dibalik pikiran dan perkataan kita.

Target utama serangan musuh adalah pikiran kita. Ia tahu sekiranya ia
berhasil mengendalikan dan memanipulasi apa yang kita pikirkan, maka ia
akan berhasil mengendalikan dan memanipulasi seluruh kehidupan kita.
Pikiran menentukan prilaku, sikap dan gambar diri. Pikiran menentukan tujuan.

* Langkah ke empat adalah lepaskan masa lalu, biarkanlah ia pergi...

Kita mungkin saja telah kehilangan segala yang tidak seorangpun patut mengalaminya
dalam hidup ini. Jika kita ingin hidup berkemenangan , kita tidak boleh memakai
trauma masa lalu sebagai dalih untuk membuat pilihan-pilihan yang buruk saat ini.
Kita harus berani tidak menjadikan masa lalu sebagai alasan atas sikap buruk kita
selama ini, atau membenarkan tindakanmu untuk tidak mengampuni seseorang.

* Langkah ke
lima adalah temukan kekuatan di dalam keadaan yang paling buruk
sekalipun Kita harus bersikap :" Saya boleh saja terjatuh beberapa kali dalam
hidup ini, tetapi saya tidak akan terus tinggal dibawah
sana."

Kita semua menghadapi tantangan dalam hidup ini . kita semua pasti mengalami
hal-hal yang datang menyerang kita. Kita boleh saja dijatuhkan dari luar, tetapi
kunci untuk hidup berkemenangan adalah belajar bagaimana untuk bangkit lagi dari dalam.


* Langkah ke enam adalah memberi dengan sukacita.
Salah satu tantangan terbesar yang kita hadapi adalah godaan untuk hidup mementingkan
diri sendiri. Sebab kita tahu bahwa Tuhan memang menginginkan yang terbaik buat kita,
Ia ingin kita makmur, menikmati kemurahanNya dan banyak lagi yang Ia sediakan buat kita,
namun kadang kita lupa dan terjebak dalam prilaku mementingkan diri sendiri.
Sesungguhnya kita akan mengalami lebih banyak sukacita dari yang pernah dibayangkan
apabila kita mau berbagi hidup dengan orang lain.

* Langkah ke tujuh adalah memilih untuk berbahagia hari ini.
Kita tidak harus menunggu sampai semua persoalan kita terselesaikan. Kita tidak harus
menunda kebahagiaan sampai kita mencapai semua sasaran yang diharapkan. Tuhan ingin
kita berbahagia apapun kondisi kita,sekarang juga !


( Dikutip dari : Mencapai potensi hidup yang maksimal by Joel Osteen)